PUSAT INFORMASI DAN KOMUNIKASI GADINGMANGU
UMUM, SMP, SMA, SMK, Pondok
SMA Budi Utomo Perak Jombang Jawa Timur
free search
Senin, 09 Mei 2011
PSB/PPDB SMA Budi Utomo Perak, Tahun 2011/2012
Oleh Drs. Bambang Wahyudi, Rabu 23 Februari 2011
dilaksanakan dengan 2 cara, yaitu melalui jalur online dan jalur manual ( datang langsung ke sekolah ).
Pendaftaran online melalui http://smabugama.com merupakan situs pendaftaran PPDB online 2011/2012 untuk SMA Budi Utomo, dipakai untuk memperlancar pelaksanaan PSB, sifatnya membantu. Lebih diutamakan calon peserta didik datang langsung ke sekolah . Di http://smabugama.com kita bisa mendapatkan semua informasinya secara lengkap dan akurat
Dari alur pendaftaran, cara mendapatkan formulir pendaftaran, cara mengisi serta cara memilih sekolah dan cara melaporkanya semua lengkap disana, jadwal penerimaan PPDB untuk tahun ajaran 2011/2012 ini adalah sebagai berikut ini
No. Kegiatan Waktu Jam Keterangan
1. Pra Pendaftaran PPDB 23 Mei– 19 Juni 08.00 – 15.00
2. Pendaftaran PPDB Tahap I 20 – 2 Juli 08.00 – 15.00
3. Pengumuman PPDB Tahap I 2 Juli 16.00
4. LAPOR DIRI/DAFTAR ULANG I 4- 6 Juli 08.00 – 15.00 Di Sekolah
5. Pengumuman Tempat Kosong 6 Juli 16.00
6. Pendaftaran PPDB Tahap II 7 – 8 Juli 08.00 – 15.00
7. Pengumuman PPDB Tahap II 9 Juli 16.00
8. LAPOR DIRI/DAFTAR ULANG II 10 Juli 08.00 – 15.00 Di Sekolah
9. Hari Pertama Masuk Sekolah 11 Juli 07.00 S/D
*).Tahap II ditiadakan jika Tahap I kuota sudah terpenuhi
Dan berikut ini informasi pendaftaran PPDB online 2011/2012 selengkapnya
TUJUAN, PRINSIP DAN AZAS
PPDB bertujuan memberikan layanan bagi anak usia sekolah/lulusan untuk memasuki satuan pendidikan yang lebih tinggi secara tertib, terarah, dan berkualitas.
Pelaksanaan PPDB memiliki prinsip :
1. Semua anak usia sekolah memiliki kesempatan yang sama untuk memperoleh pendidikan pada satuan pendidikan yang lebih tinggi.
2. Tidak ada penolakan PPDB bagi yang memenuhi syarat, kecuali jika daya tampung di sekolah yang bersangkutan tidak mencukupi dan ketentuan waktu proses PPDB telah berakhir;
Pelaksanaan PPDB memiliki azas :
1. Objektif, artinya bahwa PPDB baik peserta didik baru maupun pindahan harus memenuhi ketentuan umum yang telah ditetapkan;
2. Transparan, artinya PPDB bersifat terbuka dan dapat diketahui oleh masyarakat termasuk orang tua peserta didik, untuk menghindari penyimpangan-penyimpangan yang mungkin terjadi;
3. Akuntabel, artinya PPDB dapat dipertanggungjawabkan kepada masyarakat baik prosedur maupun hasilnya;
4. Tidak Diskriminatif, artinya tidak membedakan Suku, Agama, dan Ras atau Golongan;
5. Kompetitif, artinya PPDB dilakukan melalui seleksi berdasarkan kompetensi yang disyaratkan oleh satuan pendidikan .
PERSYARATAN PPDB 2011/2012
Calon peserta didik baru SMA :
1. Memiliki SKHUN SMP/SMPLB/MTs, DNUN Paket B atau SKL; dan
2. Berusia maksimal 18 tahun pada tanggal 11 Juli 2011.
3. Tidak memiliki kendala fisik dan mental untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar
4. Berkelakuan baik, berbudi pekerti luhur
5. Tidak merokok, miras, narkoba dan obat terlarang
6. Belum menikah dan tidak menikah selama menempuh pendidikan.
7. Saat Daftar Ulang Siswa harus hadir
8. Sehat Jasmani dan rochani
TATA CARA PENDAFTARAN PPDB
1. Pendaftaran Secara Online:
* Calon peserta didik baru menyiapkan semua berkas yang diperlukan, yaitu :
* i) Foto Copy Ijazah / STTB/ Surat Keterangan Lulus.
* ii) Foto Copy Kartu Keluarga
* iii) Foto Copy KTP Orang Tua
* iv) Surat Keterangan Kelakuan Baik
* v) Kartu NISN
* vi) Pas photo 4 x 6 2 lembar.
* b) Calon peserta didik baru Membuka Pendaftaran Online SMA Budi Utomo ,dengan alamat www.smabugama.com, klik Pendaftaran Online.Sebelumnya anda harus punya alamat email, bisa dibuat melalui yahoo.com, yahoo.co.id atau gmail atau yang lain.
* c) Setelah melakukan pendaftaran secara online, Data pendaftar akan tersimpan pada database kami dan kami akan mengirimkan salinan data tersebut ke email anda*.
* d) Salinan data tersebut berisi tentang Bukti Data Pendaftaran anda dan ID Pendaftaran berserta berlkas point 1.a. harus dibawa ketika akan melakukan Daftar Ulang / pembayaran di SMA Budi Utomo.
2) Pendaftaran secara manual di SMA BUDI UTOMO PERAK.
* Calon peserta didik baru datang secara langsung ke tempat pendaftaran,dan melakukan pendaftaran.
* Calon peserta didik baru mengisi berkas / formulir yang tersedia dengan lengkap.
* Calon peserta didik baru menandatangani Surat Pernyataan yang telah tersedia.
* Alur Pendaftaran
* Calon Peserta didik menerima bukti pendaftaran dan bukti pembayaran.
* Jika peserta melebihi kuota akan diadakan seleksi.
* Calon Peserta Didik harus melakukan daftar ulang.
3. Pusat Informasi PSB Online SMA Budi Utomo
* Situs resmi SMA Budi Utomo adalah http://www.smabugama.com/. Segala informasi mengenai dapat diakses melalui situs web ini di http://www.smabugama.com/faq.
* Alamat SMA Budi Utomo adalah Jl Mashur, Desa Gading Mangu Kec.Perak Kab. Jombang Jawa Timur Ph. 0321860816 Fax. 0321860816 email: psb@smabugama.com
4. BERKAS YANG DISIAPKAN
I Berkas/Dokumen SMP SMA SMK
1. Foto Copy Ijazah / STTB/ SK Lulus. 5 lembar 5 lembar 5 lembar
2. Foto Copy Kartu Keluarga 2 lembar 2 lembar 2 lembar
3. Foto Copy KTP Orang Tua 1 lembar 1 lembar 1 lembar
4. Surat Keterangan Kelakuan Baik 1 lembar 1 lembar 1 lembar
5. Kartu NISN 1 lembar 1 lembar 1 lembar
6. Surat Keterangan Kelakuan Baik 2 lembar 2 lembar 2 lembar
BROSUR PENDAFTARAN
(Lebih jelas silahkan di daftar biaya di klik atau atau kontak langsung ke 0321 860816)
Jumat, 20 Agustus 2010
PERUBAHAN ALAMAT
Sekedar Pengumuman saja
alamat www.smabudiutomo.blogspot.com ganti dengan www.info-gading.blogspot.com
alamat www.smabudiutomo.blogspot.com ganti dengan www.info-gading.blogspot.com
Selasa, 15 Juni 2010
Rasa Syukur Saya Sebagai Perawat Blog ini
Alhamdulilah............
Syukur pada Alloh SWT dengan rahmat dan karunianya akhirnya saya bisa post lagi,
setelah lama ga post, sibuk dengan kantor akhirnya sekarang baru sempat,
cuma mau kasih info dan rasa syukur aja. Blog ini ternyata dapat nongkrong di nomor 1 walo dengan kata kunci yang sudah puaanjang (hehehee..............) tapi syukur pool udah diakui google!
ni buktinya
maaf bukannya sombong dan takabur saya posting ini,
saya hanya berniat memberikabar aja, kalau mungkin para pengunjung ingin mengunjungi blog ini bisa langsung digoogling aja tanpa harus hafal alamatnya.
Semoga menjadi barokah amin dan bisa tetap memberi info yang baik dan bermanfaat bagi semuanya
amiiiiiin...................!
Syukur pada Alloh SWT dengan rahmat dan karunianya akhirnya saya bisa post lagi,
setelah lama ga post, sibuk dengan kantor akhirnya sekarang baru sempat,
cuma mau kasih info dan rasa syukur aja. Blog ini ternyata dapat nongkrong di nomor 1 walo dengan kata kunci yang sudah puaanjang (hehehee..............) tapi syukur pool udah diakui google!
ni buktinya
From SMA Budi Utomo Gadingmangu Perak |
saya hanya berniat memberikabar aja, kalau mungkin para pengunjung ingin mengunjungi blog ini bisa langsung digoogling aja tanpa harus hafal alamatnya.
From SMA Budi Utomo Gadingmangu Perak |
amiiiiiin...................!
From SMA Budi Utomo Gadingmangu Perak |
Jumat, 11 Juni 2010
PSDB 2011
WELCOME TO SMA BUDI UTOMO PERAK
From Blogger Pictures |
Bagi Calon Peserta Penerimaan Siswa Didik Baru (PSDB) SMP, SMA, dan SMK Budi Utomo Perak Tahun Pelajaran 29010-2011, SUDAH DIBUKA
From SMA Budi Utomo Gadingmangu Perak |
Pembukaan dilakukan bukan karena mendahului jadwal, hal ini dikarenakan banyaknya pendaftar dan juga sudah jadinya form pendaftaran. Pihak sekolah jadinya memperbolehkan pendaftaran dilakukan agar tidak mengecewakan bagi calon pendaftar.
From Blogger Pictures |
Rabu, 09 Juni 2010
KEMERIAHAN REUNI AKBAR BUDI UTOMO
Alhamdulilahirobilalamin
Sambutan Ketua Panitia |
Atas berkat rahmat Alloh YME sukses dan telah berhasil melaksanakan acara REUNI AKBAR (KALBU) Keluarga Besar Alumni Budi Utomo Gadingmangu Perak. acara yang dilaksanakan pada Hari Sabtu tanggal 05 Juni 2010 yang dimulai pukul 20.00 WIB sampai pukul 23.30 WIB di Aula Masjid Luhur Nurhasan dengan meriah dan semarak, acara yang diikuti sekitar 250an peserta alumni dan guru serta undangan ini menampilkan berbagai macam tampilan, mulai dari qiroat, nasehat dari pengurus Unik (Usia Nikah), serta Persinas asad, Slide Show, dll.
Selasa, 08 Juni 2010
SKHUN
Pengumuman - Pengumuman
1. Alhamduliah teman kalian yang mengulang Ujian Nasional Ulangan sudah Lulus dengan nilai yang memuaskan.
2. Bagi siswa SMA Budi Utomo Perak yang sudah atau belum mengambil Ijazah Supaya mengecek kelengkapan didalam amplop pengambilan ijazah (Raport, Ijazah, BT (Buku Tahuna, Poster, Cd Lepas Kenang, Poster BT, SKKB, dll)
3. Bagi yang sudah mengambil Ijazah Jangan lupa sekarang SKHUN sudah bisa diambil.
4. Untuk Sertifikat Dakwah bisa langsung diambil dikantor Yayasan Budi Utomo Perak dengan membawa bukti pendaftaran.
SEMUA DAPAT DIAMBIL DKANTOR SMA BUDI UTOMO PADA JAM KERJA 08.00 sampai 11.00
From SMA Budi Utomo Gadingmangu Perak |
2. Bagi siswa SMA Budi Utomo Perak yang sudah atau belum mengambil Ijazah Supaya mengecek kelengkapan didalam amplop pengambilan ijazah (Raport, Ijazah, BT (Buku Tahuna, Poster, Cd Lepas Kenang, Poster BT, SKKB, dll)
3. Bagi yang sudah mengambil Ijazah Jangan lupa sekarang SKHUN sudah bisa diambil.
4. Untuk Sertifikat Dakwah bisa langsung diambil dikantor Yayasan Budi Utomo Perak dengan membawa bukti pendaftaran.
SEMUA DAPAT DIAMBIL DKANTOR SMA BUDI UTOMO PADA JAM KERJA 08.00 sampai 11.00
Rabu, 26 Mei 2010
REUNI AKBAR BUDI UTOMO PERAK
Pengumuman Sekaligus Undangan Reuni Akbar Keluarga Alumni Budi Utomo Gadingmangu Perak Jombang
Reuni akbar Keluarga Alumni Budi Utomo (KALBU) Gadingmangu Perak Jombang akan diadakan pada:
Hari/Tanggal : Sabtu-Minggu, 5-6 Juni 2010
Tempat : Aula Mashur Gadingmangu dan Jatim Park Malang
Pukul : 18.30 - 22.00 WIB
Langganan:
Postingan (Atom)